Komit Sukseskan Petani, Bupati Sumantri Gelontor Bantuan

  • Diposting oleh Magetan Optimis
  • -
Magetan Optimis - Untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat petani, Pemkab Magetan lebih menitik beratkan bidang pertanian. Karena lebih dari 60 persen, masyarakat Magetan menggantungkan hidup di sektor pertanian. Selain itu ketimbang sektor lain, sektor pertanian telah memberikan kontribusi pada Pendapatan Domestik Regional Bruto (PDRB) tertinggi, secara riil Kabupaten Magetan menjadi penyokong swasembada pangan nasional.
Penghargaan Adikarya Pangan Nusantara misalnya, penghargaan tersebut diraih atas keberhasilan Pemkab Magetan dalam meningkatan produksi beras diatas 5 persen selama dua kali berturut-turut. Serta penghargaan pemanfaatan pekarangan dengan Halaman Asri Teratur Indah Nyaman (HATINYA) PKK, merupakan bukti dan pengakuan terhadap keberhasilan pembangunan sektor pertanian di Kabupaten Magetan.
Namun demikian, keberhasilan itu tak membuat Sumantri sebagai Bupati Magetan berpuas diri. Menurutnya, potensi pertanian di Kabupaten Magetan masih harus dikembangkan. Karenanya, Sumantri terus menggenjot sektor pertanian untuk lebih berkembang lagi.
Upaya yang dilakukan orang nomor satu di Kabupaten Magetan ini misalnya, memberikan bantuan pemerintah berupa alat-alat pertanian kepada Kelompok Tani se Kabupaten Magetan. Alat-alat pertanian berupa 2 buah traktor roda empat, 47 set peralatan perkolaman, 78 buah hand traktor, 10 buah mini feed mill, 230 buah hand spreyer, 2 unit penggilingan padi, 1 unit lantai jemur, 3 buah mesin pengering padi, 18 buah power thresser, dan 27 buah alat pemanen padi itu, penyerahannya dipusatkan di Desa  Sumber Dukun, Kecamatan Ngariboyo, Jumat (18/1/2013).
Tak hanya itu, sebanyak 4 unit lumbung pangan, 59 paket dana hibah KUAP sebesar Rp 100 juta diberikan untuk 29 Gabungan Kelompok Tani (gapoktan), 1500 kg benih padi hibrida, 16,25 ton benih padi non hibrida, 1500 ton benih jagung, 1442 ton pupuk organik, serta bantuan bibit pohon berbagai jenis.
Bupati Sumantri mengatakan, dengan bantuan ini diharapkan mampu meningkatkan kualitas hidup lebih dari 60 persen masyarakat Kabupaten Magetan yang bermata pencaharian di sektor pertanian, “Dengan bantuan itu, diharapkan agar kelompok tani penerima dapat memanfaatkannya sebaik-baiknya untuk kepentingan anggotannya. Saya ingin pertanian di Magetan ini maju, sehingga perekonomian menjadi lebih mapan," papar Sumantri.
Bupati mengingatkan para petani agar lebih serius mengelola pertanian agar hasil yang didapat juga lebih menggembirakan. Mayoritas petani, harga peralatan atau mesin-mesin pertanian yang mahal, ini merupakan masalah tersendiri bagi petani pada umumnya. Untuk itu, pemberian mesin-mesin pertanian ini sebagai support petani agar pekerjaannya lebih mudah. Bupati Sumantri juga menegaskan, Pemkab Magetan siap memberikan dukungan, “Kita komit menyukseskan petani. ," tegasnya.
Bupati menyebutkan, bantuan itu bukan untuk memanjakan, tapi sebagai motifasi agar petani lebih serius dan giat sehingga kehidupannya lebih sejahtera mapan. “Dengan bantuan ini, agar pertanian di Magetan lebih berkembang lagi. Kami ingin pertanian maju,” kata Bupati. (Mon)

Author

Written by Admin

Aliquam molestie ligula vitae nunc lobortis dictum varius tellus porttitor. Suspendisse vehicula diam a ligula malesuada a pellentesque turpis facilisis. Vestibulum a urna elit. Nulla bibendum dolor suscipit tortor euismod eu laoreet odio facilisis.